dirangkum dari berbagai Sumber maka saya ikut mengangkat 8 kerajaan Ghaib di Indonesia diantaranya seperti yang tertera dibawah ini, benar tidaknya Wallahualam, untuk mengetahui kebenaran hal itu suatu saat kita akan membuktikannya dilapangan dengan melibatkan Ahli dari golongan Jin dan Manusia. inilah Artikel tersebut :
Kerajaan Paloh atau yang juga dikenal dengan nama Negeri Paloh adalah sebuah kerajaan ghaib yang dipercaya terletak di Kalimantan Barat tepatnya di kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas. Diceritakan, kerajaan ini dihuni oleh Kaum Bunian dan dipimpin oleh Raden Sandi yang diketahui memiliki ikatan darah dengan raja-raja terdahulu dari Kerajaan Brunei dan Kerajaan Sambas. Yaminhuddin, salah satu penjaga kawasan hutan konservasi di Sambas mengatakan kerajaan ini kerap muncul secara tiba-tiba di tengah hutan belantara, dan setelah dihampiri kerajaan yang disebutkan sangat megah itu lantas menghilang begitu saja. Tak hanya itu, sebuah peristiwa pada Tragedi Sampit juga dikaitkan dengan kerajaan ini, peristiwa tersebut di alami oleh kaum anak-anak dan perempuan yang diselematkan oleh sekelompok prajurit kerajaan misterius dari orang-orang madura yang hendak membunuh mereka di tepi sungai sambas. Beberapa peristiwa ganjil lain yang terjadi di Kalimantan Barat juga sering dikaitkan dengan kerajaan Paloh, jadi intinya kerajaan ini adalah sebuah kerajaan yang di percaya "Ada" namun "Tidak ada".
Uwentira adalah sebuah kerajaan gaib dari Sulawesi Tengah. Kerajaan ini di percaya oleh banyak masyarakat sulteng terletak di daerah kebun kopi, sebuah kawasan hutan belantara yang terletak di antara Kota Palu dan Kabupaten Parigi Moutong. Bahkan di pinggir jalan kawasan tersebut terdapat sebuah Tugu yang dihiasi dengan ornamen-ornamen berwarna kuning yang di anggap sebagai gerbang utama menuju kerajaan Uwentira. Sebuah acara televisi "Mister Tukul" pernah mendatangi tempat ini. Soleh Pati, paranormal yang ikut pada saat itu mengatakan bahwa kerajaan ini adalah salah satu kerajaan gaib terbesar di dunia, selain itu disebutkan pula seluruh bangunan yang terdapat dikerajaan ini terbuat dari emas murni dan Soleh Pati juga mengaku tidak bisa menggambarkan secara rinci karena tidak berani berinteraksi lebih jauh dengan para penghuni kerajaan. Tidak diketahui siapa yang memimpin kerajaan ini, namun banyak yang bercerita, pemimpin kerajaan ini adalah seorang raja yang memiliki 7 Panglima Perang yang masing-masing memiliki bala tentara yang banyaknya bisa menutupi seluruh lautan Indonesia. Salah satu kisah yang paling populer adalah kisah seseorang pengusaha penjualan mobil dari Jakarta. Di Jakarta, seorang pria telah membeli salah satu mobil miliknya dan minta di antarkan ke Palu dengan alamat Uwentira. Sebelumnya si pengusaha merasa biasa saja karena ia mengira Uwentira adalah salah satu daerah yang terletak di Kota Palu. Namun sesampainya di Palu ia terkejut ketika mengetahui ternyata Uwentira adalah nama sebuah kerajaan gaib yang berada di Palu.
Padang 12 adalah kerajaan ghaib lainnya yang juga terletak di Kalimantan Barat. Padang 12 adalah sebuah kawasan yang terletak di Kabupaten Ketapang tepatnya diantara kecamatan Pendawangan dan kecamatan Pesaguan. Tidak diketahui mengenai Kerajaan ini, namun masyarakat menyebut penguhuni kerajaan ini dengan sebutan Orang Bunian atau Orang Kebenaran. Padang 12 adalah nama yang diberikan oleh masyarakat sekitar karena lokasi yang banyak terjadi peristiwa-peristiwa aneh dan penuh misteri hanya berada di area 12 Kilometer saja. Sama seperti kerajaan Paloh, kerajaan Padang 12 juga memiliki banyak cerita mistis yang telah beredar. Beberapa diantaranya adalah kisah seorang bidan bernama Ratna yang diberikan sekantung kunyit oleh seorang pria misterius karena tidak mampu membayar biaya bersalin istrinya dan keesokan harinya kunyit tersebut secara ajaib berubah menjadi emas murni. Selain itu, ada juga kisah seorang Mat Noor yang diberikan permen oleh seorang kakek-kakek tua misterius, setelah memberi permen, si kakek meminta bungkusnya kembali dan turun di daerah Padang 12. Semenjak itu Mat Noor mampu mengobati orang-orang sakit melalui mulutnya. Sebenarnya ada banyak cerita tentang Padang 12, dan hampir semua cerita mengatakan bahwa penghuninya adalah makluk baik yang akan menganggu orang yang jahat dan akan membantu orang yang baik. Selain itu cerita-cerita yang berkembang juga mengatakan bahwa orang-orang kebenaran memiliki kekayaan yang luar biasa banyaknya.
Alas Purwo adalah nama sebuah kawasan hutan lindung yang terletak di Banyuwangi, Jawa Timur. Selain memiliki keindahan, tempat ini dikenal oleh warga sangat angker karena banyak sekali terjadi penampakan-penampakan makhluk halus dan peristiwa-peristiwa ganjil yang terjadi di daerah ini. Cerita menyebutkan di dimensi lain di Alas Purwo terdapat sebuah kerajaan Jin yang menjadi tempat berkumpulnya seluruh jin diseluruh penjuru dunia. Cerita ini pun bukanlah cerita baru, legenda menyebutkan kerajaan ini adalah kerajaan yang telah ada dari zaman-zaman kerajaan dimana banyak raja-raja jaman dahulu yang bersekutu dengan jin penghuni kerajaan ini untuk mendapatkan kesaktian dan kemakmuran. Banyak pula cerita yang menyebutkan bahwa Alas Purwo adalah tempat pelarian bagi raja-raja yang tidak mau masuk Islam. Kerajaan ghaib yang berada di Alas Purwo dulunya dipercaya masih terbuka namun ditutup karena semakin banyaknya manusia yang datang kesana untuk meminta kesaktian atau sekedar meminta harta yang berlimpah. Namun hingga kini meskipun gerbang kerajaan ghaib Alas Purwo sudah ditutup, masih banyak orang-orang yang datang untuk bersemedi atau sekedar mencari kekayaan. Salah satu tokoh yang di anggap sering melakukan semedi di Alas Purwo adalah Ir. Soekarno, dan disana juga terdapat seorang paranormal bernama Gus Muslimin yang telah bersemedi selama 20 tahun disana.
Sepertinya kabupaten Indramayu adalah daerah paling banyak menyimpan cerita mistis di Indonesia. Selain kerajaan ghaib di Alas Purwo terdapat pula kerajaan ghaib di daerah Pulomas. Kerajaan ini terletak di kecamatan Cantigi. Bila dilihat dari alam manusia daerah ini terlihat seperti rawa-rawa biasa, namun bagi sebagian orang yang memiliki penglihatan khusus, rawa tersebut adalah sebuah kerajaan yang dikelilingi oleh tembok raksasa yang terbuat dari emas murni. Kerajaan ghaib ini di percaya dipimpin oleh seorang raja jin yang sangat sakti bernama Raden Werdinata dan didampingi oleh seorang mahapatih yang tersohor bernama Mahapatih Jongkara yang dibantu oleh seorang panglima perang yang diberi gelar Panglima Kalasrenggi. Menurut Wak Cartim yang merupakan juru kunci tempat ini, Raden Werdinata adalah raja yang paling sakti bila dibandingkan raja-raja lain yang menguasai alam ghaib baik itu kerajaan ghaib di bumi maupun di laut. Ia juga mengatakan kesaktian Raden Werdinata pernah terbuktikan kala Indramayu belum berdiri. Diceritakan Raden Werdinata pernah bertarung melawan Raden Wiralodra, pemimpin pertama kerajaan yang saat ini adalah kabupaten Indramayu. Pada saat itu Raden Werdinata berang terhadap Raden Wiralodra dan pembantunya Ki Tingkil yang membabat hutan di lebah sungai untuk membuat sebuah kerajaan. Perseteruan pun terjadi dan berbuntut pertarungan antara Raden Wiralodra melawan Raden Werdinata. Kesaktian mereka yang seimbang membuat pertarungan tersebut memakan waktu hingga 11 bulan lamanya. Pertarungan tersebut di lerai oleh Raja ghaib dari kerajaan lain yang juga berada dibawah kekuasaan Raden Werdinata bernama Kalacungkring. Keputusan damai tersebut diambil karena Kalacungkring takut bila Raden Wiralodra lepas kendali dan meminta bantuan dari tokoh-tokoh sakti dari kerajaan majapahi kuno sekelas Ki Sudum. Akhirnya, perjanjian damai disetujui dengan pernikahan dua alam yang berbeda antara Raden Wiralodra dengan anak perempuan Raden Werdinata bernama Putri Inten. Hingga saat ini, kerajaan Pulomas masih ada dan masih di pimpin oleh Raden Werdinata.
Gunung Merapi adalah salah satu dari 10 Gunung Aktif Paling Berbahaya di dunia. Di balik kedahsyatannya tersebut ternyata banyak yang percaya bahwa di gunung merapi terdapat sebuah kerajaan yang dihuni oleh makhluk astral. Kerajaan yang dipimpin oleh Eyang Merapi ini juga dipercaya membantu Kerajaan Mataram dalam menghancurkan sebagian bala tentara Kerajaan Pajang dengan hujan abu vulkanik. Beberapa tempat yang diduga menjadi pusat keramaian kerajaan gaib ini adalah daerah batuan dan pasir yang terletak di bawah puncak Gunung. Daerah ini disebut "Pasar Bubrah", sebuah tempat yang sangat angker dan dipercaya masyarakat sebagai pasar besar bagi Keraton Merapi. Selain itu ada Gunung Wuloh yang dipercaya sebagai pintu gerbang utama Keraton Merapi. Gunung Wutoh dijaga oleh makhluk halus yaitu "Nyai Gadung Melati" yang bertugas melindungi lingkungan di daerah gunungnya termasuk tanaman serta hewan. Selanjutnya tempat-tempat lain seperti di hutan, sumber air, petilasan, sungai dan jurang juga dianggap angker. Beberapa hutan yang dianggap angker yaitu Hutan Patuk Alap-alap dimana tempat tersebut digunakan untuk tempat penggembalaan ternak milik Keraton Merapi, ada juga Hutan Gamelan dan Bingungan serta Hutan Pijen dan Blumbang, Bukit Turgo, Plawangan, Telaga putri, Muncar, Goa Jepang, Umbul Temanten, Bebeng, Ringin Putih dan Watu Gajah. Selain tempat angker, di Merapi juga terdapat hewan-hewan keramat yang dipercaya sebagai hewan peliharaan Eyang Merapi seperti macan putih yang tinggal di hutan Blumbang, kuda yang tinggal di hutan Patuk Alap-alap dan beberapa hewan keramat lainnya
Sebenarnya ada banyak versi yang menceritakan tentang penguasa Kerajaan Gaib di Laut Selatan. Beberapa versi mengatakan penguasa Laut Selatan adalah Ratu Bilqis yang mengasingkan diri ke Jawa setelah Nabi Sulaiman meninggal dunia. Namun versi yang paling populer adalah versi Ratu Nilakendra. Disebutkan Kerajaan Gaib di Laut Selatan adalah sebuah kerajaan yang di pimpin Ratu Nilakendra, permainsuri dari Prabu Siliwangi. Diceritakan, setelah Kerajaan Padjadjaran takhluk oleh Kesultanan Banten, ia tidak mau mengikuti jejak suaminya untuk memeluk agama Islam. Ia memilih lari dan menceburkan diri ke laut, namun karena ia berilmu tinggi, ia tidak mati, ia malah melakukan ritual Mekso, sebuah ritual merubah diri menjadi makhluk gaib. Kala itu Rari Nilakendra tengah mengandung yang selanjutnya melahirkan dua putri kembar yaitu Nyi Nilam Sari dan Nyi Rantam Sari. Nyi Nilam Sari menguasai pantai selatan jawa bagian tengah dengan sebutan Nyi Roro Kidul dan Nyi Rantam Sari menguasai pantai utara Jawa dengan sebutan Dewi Lanjar. Hingga saat ini telah banyak hal-hal mistis yang di kaitkan dengan kerajaan ini. Seperti pantangan menggunakan baju hijau di Pantai Selatan, atau penampakan-penampakan ratu dengan kereta kencana yang kerap ditemui di banyak tempat di Laut Selatan serta dugaan tentang kesaktian-kesaktian para raja terdahulu yang di dapat setelah menjadi budak seks bagi Ratu Laut Selatan.
Kerajaan gaib ini adalah kerajaan yang dimiliki oleh seorang manusia sakti yang bernama Orang Kayo Hitam. Orang Kayo Hitam adalah salah satu anak Orang Kayo Pingai, raja dari Kerajaan Jambi. Orang Kayo Hitam dikenal sangat sakti, sebuah kisah menceritakan dahulu Kerajaan Jambi selalu mengirim Upeti kepada Kerajaan Mataram di Jawa, namun kebiasaan tersebut kemudian di tentang oleh Orang Kayo Hitam. Pembangkangan tersebut membuat kerajaan Mataram berang sekaligus bimbang karena Orang Kayo Hitam dikenal sangat sakti dan memiliki pasukan gaib. Dengan bantuan peramal kerajaan dari Pemalang titik kelemahan Orang Kayo Hitam ditemukan, ia hanya bisa terbunuh oleh sebilah keris yang logamnya terbuat dari langit dan di sepuh oleh air sungai yang nama sungainya di awali dengan huruf "P". Penempahanya pun harus hanya boleh dilakukan pada setiap hari Jumat yang telah melewat 40 kali Jumat. Namun upaya untuk membunuh Orang Kayo Hitam tidak juga berhasil karena sebelum keris berhasil dibuat, Orang Kayo Hitam berangkat sendirian menggunakan rakit ke tanah Jawa untuk menghancurkan keris tersebut beserta kerajaan Pemalang itu sendiri. Pada pertempuran tersebut Orang Kayo Hitam menang besar karena dipercaya dibantu oleh pasukan Jin yang jumlahnya 7 kali lipat dibandingkan jumlah pasukan Mataram. Sadar tak bisa dibunuh akhirnya kerajaan Mataram memilih jalan damai dan menawarkan Orang Kayo Hitam menjadi raja di salah satu kerajaan yang berada di bawah kekuasaan Raja Mataram. Namun Orang Kayo Hitam menolak dan memilih kembali ke kampung halamannya dan menjadi raja menggantikan ayahnya. Pada saat menjabat, kerajaannya berkembang besar sehingga kerajaannya tak mampu menampung lagi rakyat yang semakin banyak. Akhirnya dengan kesaktiannya, ia menghancurkan sebuah bukit batu hingga terpecah menjadi sembilan bagian. Orang Kayo Hitam pun memerintahkan rakyatnya untuk mendirikan kerajaan-kerajaan kecil di lokasi tempat batu-batu tersebut jatuh. Namun kerajaan-kerajaan kecil tersebut tidak dipimpin oleh raja, melainkan oleh seorang Rio. Sebelum meninggal dunia, Orang Kayo Hitam memerintahkan pasukan gaibnya untuk menjaga kesembilan kerajaan yang ia bentuk dari segala macam serangan, bencana alam dan sebagainya. Kini pasukan gaib milik Orang Kayo Hitam tersebut dipercaya memiliki kerajaan di Gunung Kerinci, gunung tertinggi di Indonesia yang terdapat di kabupaten Kerinci. Salah satu lokasi yang kerap terjadi penampakan adalah danau kerinci, disana kerap ditemui prajurit setinggi pohon kelapa tengah berbaris.
( cengkram.com)
1. Negeri Paloh
Kerajaan Paloh atau yang juga dikenal dengan nama Negeri Paloh adalah sebuah kerajaan ghaib yang dipercaya terletak di Kalimantan Barat tepatnya di kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas. Diceritakan, kerajaan ini dihuni oleh Kaum Bunian dan dipimpin oleh Raden Sandi yang diketahui memiliki ikatan darah dengan raja-raja terdahulu dari Kerajaan Brunei dan Kerajaan Sambas. Yaminhuddin, salah satu penjaga kawasan hutan konservasi di Sambas mengatakan kerajaan ini kerap muncul secara tiba-tiba di tengah hutan belantara, dan setelah dihampiri kerajaan yang disebutkan sangat megah itu lantas menghilang begitu saja. Tak hanya itu, sebuah peristiwa pada Tragedi Sampit juga dikaitkan dengan kerajaan ini, peristiwa tersebut di alami oleh kaum anak-anak dan perempuan yang diselematkan oleh sekelompok prajurit kerajaan misterius dari orang-orang madura yang hendak membunuh mereka di tepi sungai sambas. Beberapa peristiwa ganjil lain yang terjadi di Kalimantan Barat juga sering dikaitkan dengan kerajaan Paloh, jadi intinya kerajaan ini adalah sebuah kerajaan yang di percaya "Ada" namun "Tidak ada".
2. Uwentira
Uwentira adalah sebuah kerajaan gaib dari Sulawesi Tengah. Kerajaan ini di percaya oleh banyak masyarakat sulteng terletak di daerah kebun kopi, sebuah kawasan hutan belantara yang terletak di antara Kota Palu dan Kabupaten Parigi Moutong. Bahkan di pinggir jalan kawasan tersebut terdapat sebuah Tugu yang dihiasi dengan ornamen-ornamen berwarna kuning yang di anggap sebagai gerbang utama menuju kerajaan Uwentira. Sebuah acara televisi "Mister Tukul" pernah mendatangi tempat ini. Soleh Pati, paranormal yang ikut pada saat itu mengatakan bahwa kerajaan ini adalah salah satu kerajaan gaib terbesar di dunia, selain itu disebutkan pula seluruh bangunan yang terdapat dikerajaan ini terbuat dari emas murni dan Soleh Pati juga mengaku tidak bisa menggambarkan secara rinci karena tidak berani berinteraksi lebih jauh dengan para penghuni kerajaan. Tidak diketahui siapa yang memimpin kerajaan ini, namun banyak yang bercerita, pemimpin kerajaan ini adalah seorang raja yang memiliki 7 Panglima Perang yang masing-masing memiliki bala tentara yang banyaknya bisa menutupi seluruh lautan Indonesia. Salah satu kisah yang paling populer adalah kisah seseorang pengusaha penjualan mobil dari Jakarta. Di Jakarta, seorang pria telah membeli salah satu mobil miliknya dan minta di antarkan ke Palu dengan alamat Uwentira. Sebelumnya si pengusaha merasa biasa saja karena ia mengira Uwentira adalah salah satu daerah yang terletak di Kota Palu. Namun sesampainya di Palu ia terkejut ketika mengetahui ternyata Uwentira adalah nama sebuah kerajaan gaib yang berada di Palu.
3. Padang 12
Padang 12 adalah kerajaan ghaib lainnya yang juga terletak di Kalimantan Barat. Padang 12 adalah sebuah kawasan yang terletak di Kabupaten Ketapang tepatnya diantara kecamatan Pendawangan dan kecamatan Pesaguan. Tidak diketahui mengenai Kerajaan ini, namun masyarakat menyebut penguhuni kerajaan ini dengan sebutan Orang Bunian atau Orang Kebenaran. Padang 12 adalah nama yang diberikan oleh masyarakat sekitar karena lokasi yang banyak terjadi peristiwa-peristiwa aneh dan penuh misteri hanya berada di area 12 Kilometer saja. Sama seperti kerajaan Paloh, kerajaan Padang 12 juga memiliki banyak cerita mistis yang telah beredar. Beberapa diantaranya adalah kisah seorang bidan bernama Ratna yang diberikan sekantung kunyit oleh seorang pria misterius karena tidak mampu membayar biaya bersalin istrinya dan keesokan harinya kunyit tersebut secara ajaib berubah menjadi emas murni. Selain itu, ada juga kisah seorang Mat Noor yang diberikan permen oleh seorang kakek-kakek tua misterius, setelah memberi permen, si kakek meminta bungkusnya kembali dan turun di daerah Padang 12. Semenjak itu Mat Noor mampu mengobati orang-orang sakit melalui mulutnya. Sebenarnya ada banyak cerita tentang Padang 12, dan hampir semua cerita mengatakan bahwa penghuninya adalah makluk baik yang akan menganggu orang yang jahat dan akan membantu orang yang baik. Selain itu cerita-cerita yang berkembang juga mengatakan bahwa orang-orang kebenaran memiliki kekayaan yang luar biasa banyaknya.
4. Alas Purwo
Alas Purwo adalah nama sebuah kawasan hutan lindung yang terletak di Banyuwangi, Jawa Timur. Selain memiliki keindahan, tempat ini dikenal oleh warga sangat angker karena banyak sekali terjadi penampakan-penampakan makhluk halus dan peristiwa-peristiwa ganjil yang terjadi di daerah ini. Cerita menyebutkan di dimensi lain di Alas Purwo terdapat sebuah kerajaan Jin yang menjadi tempat berkumpulnya seluruh jin diseluruh penjuru dunia. Cerita ini pun bukanlah cerita baru, legenda menyebutkan kerajaan ini adalah kerajaan yang telah ada dari zaman-zaman kerajaan dimana banyak raja-raja jaman dahulu yang bersekutu dengan jin penghuni kerajaan ini untuk mendapatkan kesaktian dan kemakmuran. Banyak pula cerita yang menyebutkan bahwa Alas Purwo adalah tempat pelarian bagi raja-raja yang tidak mau masuk Islam. Kerajaan ghaib yang berada di Alas Purwo dulunya dipercaya masih terbuka namun ditutup karena semakin banyaknya manusia yang datang kesana untuk meminta kesaktian atau sekedar meminta harta yang berlimpah. Namun hingga kini meskipun gerbang kerajaan ghaib Alas Purwo sudah ditutup, masih banyak orang-orang yang datang untuk bersemedi atau sekedar mencari kekayaan. Salah satu tokoh yang di anggap sering melakukan semedi di Alas Purwo adalah Ir. Soekarno, dan disana juga terdapat seorang paranormal bernama Gus Muslimin yang telah bersemedi selama 20 tahun disana.
5. Pulomas
Sepertinya kabupaten Indramayu adalah daerah paling banyak menyimpan cerita mistis di Indonesia. Selain kerajaan ghaib di Alas Purwo terdapat pula kerajaan ghaib di daerah Pulomas. Kerajaan ini terletak di kecamatan Cantigi. Bila dilihat dari alam manusia daerah ini terlihat seperti rawa-rawa biasa, namun bagi sebagian orang yang memiliki penglihatan khusus, rawa tersebut adalah sebuah kerajaan yang dikelilingi oleh tembok raksasa yang terbuat dari emas murni. Kerajaan ghaib ini di percaya dipimpin oleh seorang raja jin yang sangat sakti bernama Raden Werdinata dan didampingi oleh seorang mahapatih yang tersohor bernama Mahapatih Jongkara yang dibantu oleh seorang panglima perang yang diberi gelar Panglima Kalasrenggi. Menurut Wak Cartim yang merupakan juru kunci tempat ini, Raden Werdinata adalah raja yang paling sakti bila dibandingkan raja-raja lain yang menguasai alam ghaib baik itu kerajaan ghaib di bumi maupun di laut. Ia juga mengatakan kesaktian Raden Werdinata pernah terbuktikan kala Indramayu belum berdiri. Diceritakan Raden Werdinata pernah bertarung melawan Raden Wiralodra, pemimpin pertama kerajaan yang saat ini adalah kabupaten Indramayu. Pada saat itu Raden Werdinata berang terhadap Raden Wiralodra dan pembantunya Ki Tingkil yang membabat hutan di lebah sungai untuk membuat sebuah kerajaan. Perseteruan pun terjadi dan berbuntut pertarungan antara Raden Wiralodra melawan Raden Werdinata. Kesaktian mereka yang seimbang membuat pertarungan tersebut memakan waktu hingga 11 bulan lamanya. Pertarungan tersebut di lerai oleh Raja ghaib dari kerajaan lain yang juga berada dibawah kekuasaan Raden Werdinata bernama Kalacungkring. Keputusan damai tersebut diambil karena Kalacungkring takut bila Raden Wiralodra lepas kendali dan meminta bantuan dari tokoh-tokoh sakti dari kerajaan majapahi kuno sekelas Ki Sudum. Akhirnya, perjanjian damai disetujui dengan pernikahan dua alam yang berbeda antara Raden Wiralodra dengan anak perempuan Raden Werdinata bernama Putri Inten. Hingga saat ini, kerajaan Pulomas masih ada dan masih di pimpin oleh Raden Werdinata.
6. Keraton Merapi
Gunung Merapi adalah salah satu dari 10 Gunung Aktif Paling Berbahaya di dunia. Di balik kedahsyatannya tersebut ternyata banyak yang percaya bahwa di gunung merapi terdapat sebuah kerajaan yang dihuni oleh makhluk astral. Kerajaan yang dipimpin oleh Eyang Merapi ini juga dipercaya membantu Kerajaan Mataram dalam menghancurkan sebagian bala tentara Kerajaan Pajang dengan hujan abu vulkanik. Beberapa tempat yang diduga menjadi pusat keramaian kerajaan gaib ini adalah daerah batuan dan pasir yang terletak di bawah puncak Gunung. Daerah ini disebut "Pasar Bubrah", sebuah tempat yang sangat angker dan dipercaya masyarakat sebagai pasar besar bagi Keraton Merapi. Selain itu ada Gunung Wuloh yang dipercaya sebagai pintu gerbang utama Keraton Merapi. Gunung Wutoh dijaga oleh makhluk halus yaitu "Nyai Gadung Melati" yang bertugas melindungi lingkungan di daerah gunungnya termasuk tanaman serta hewan. Selanjutnya tempat-tempat lain seperti di hutan, sumber air, petilasan, sungai dan jurang juga dianggap angker. Beberapa hutan yang dianggap angker yaitu Hutan Patuk Alap-alap dimana tempat tersebut digunakan untuk tempat penggembalaan ternak milik Keraton Merapi, ada juga Hutan Gamelan dan Bingungan serta Hutan Pijen dan Blumbang, Bukit Turgo, Plawangan, Telaga putri, Muncar, Goa Jepang, Umbul Temanten, Bebeng, Ringin Putih dan Watu Gajah. Selain tempat angker, di Merapi juga terdapat hewan-hewan keramat yang dipercaya sebagai hewan peliharaan Eyang Merapi seperti macan putih yang tinggal di hutan Blumbang, kuda yang tinggal di hutan Patuk Alap-alap dan beberapa hewan keramat lainnya
7. Kerajaan Laut Selatan
Sebenarnya ada banyak versi yang menceritakan tentang penguasa Kerajaan Gaib di Laut Selatan. Beberapa versi mengatakan penguasa Laut Selatan adalah Ratu Bilqis yang mengasingkan diri ke Jawa setelah Nabi Sulaiman meninggal dunia. Namun versi yang paling populer adalah versi Ratu Nilakendra. Disebutkan Kerajaan Gaib di Laut Selatan adalah sebuah kerajaan yang di pimpin Ratu Nilakendra, permainsuri dari Prabu Siliwangi. Diceritakan, setelah Kerajaan Padjadjaran takhluk oleh Kesultanan Banten, ia tidak mau mengikuti jejak suaminya untuk memeluk agama Islam. Ia memilih lari dan menceburkan diri ke laut, namun karena ia berilmu tinggi, ia tidak mati, ia malah melakukan ritual Mekso, sebuah ritual merubah diri menjadi makhluk gaib. Kala itu Rari Nilakendra tengah mengandung yang selanjutnya melahirkan dua putri kembar yaitu Nyi Nilam Sari dan Nyi Rantam Sari. Nyi Nilam Sari menguasai pantai selatan jawa bagian tengah dengan sebutan Nyi Roro Kidul dan Nyi Rantam Sari menguasai pantai utara Jawa dengan sebutan Dewi Lanjar. Hingga saat ini telah banyak hal-hal mistis yang di kaitkan dengan kerajaan ini. Seperti pantangan menggunakan baju hijau di Pantai Selatan, atau penampakan-penampakan ratu dengan kereta kencana yang kerap ditemui di banyak tempat di Laut Selatan serta dugaan tentang kesaktian-kesaktian para raja terdahulu yang di dapat setelah menjadi budak seks bagi Ratu Laut Selatan.
8. Kerajaan Orang Kayo Hitam
Kerajaan gaib ini adalah kerajaan yang dimiliki oleh seorang manusia sakti yang bernama Orang Kayo Hitam. Orang Kayo Hitam adalah salah satu anak Orang Kayo Pingai, raja dari Kerajaan Jambi. Orang Kayo Hitam dikenal sangat sakti, sebuah kisah menceritakan dahulu Kerajaan Jambi selalu mengirim Upeti kepada Kerajaan Mataram di Jawa, namun kebiasaan tersebut kemudian di tentang oleh Orang Kayo Hitam. Pembangkangan tersebut membuat kerajaan Mataram berang sekaligus bimbang karena Orang Kayo Hitam dikenal sangat sakti dan memiliki pasukan gaib. Dengan bantuan peramal kerajaan dari Pemalang titik kelemahan Orang Kayo Hitam ditemukan, ia hanya bisa terbunuh oleh sebilah keris yang logamnya terbuat dari langit dan di sepuh oleh air sungai yang nama sungainya di awali dengan huruf "P". Penempahanya pun harus hanya boleh dilakukan pada setiap hari Jumat yang telah melewat 40 kali Jumat. Namun upaya untuk membunuh Orang Kayo Hitam tidak juga berhasil karena sebelum keris berhasil dibuat, Orang Kayo Hitam berangkat sendirian menggunakan rakit ke tanah Jawa untuk menghancurkan keris tersebut beserta kerajaan Pemalang itu sendiri. Pada pertempuran tersebut Orang Kayo Hitam menang besar karena dipercaya dibantu oleh pasukan Jin yang jumlahnya 7 kali lipat dibandingkan jumlah pasukan Mataram. Sadar tak bisa dibunuh akhirnya kerajaan Mataram memilih jalan damai dan menawarkan Orang Kayo Hitam menjadi raja di salah satu kerajaan yang berada di bawah kekuasaan Raja Mataram. Namun Orang Kayo Hitam menolak dan memilih kembali ke kampung halamannya dan menjadi raja menggantikan ayahnya. Pada saat menjabat, kerajaannya berkembang besar sehingga kerajaannya tak mampu menampung lagi rakyat yang semakin banyak. Akhirnya dengan kesaktiannya, ia menghancurkan sebuah bukit batu hingga terpecah menjadi sembilan bagian. Orang Kayo Hitam pun memerintahkan rakyatnya untuk mendirikan kerajaan-kerajaan kecil di lokasi tempat batu-batu tersebut jatuh. Namun kerajaan-kerajaan kecil tersebut tidak dipimpin oleh raja, melainkan oleh seorang Rio. Sebelum meninggal dunia, Orang Kayo Hitam memerintahkan pasukan gaibnya untuk menjaga kesembilan kerajaan yang ia bentuk dari segala macam serangan, bencana alam dan sebagainya. Kini pasukan gaib milik Orang Kayo Hitam tersebut dipercaya memiliki kerajaan di Gunung Kerinci, gunung tertinggi di Indonesia yang terdapat di kabupaten Kerinci. Salah satu lokasi yang kerap terjadi penampakan adalah danau kerinci, disana kerap ditemui prajurit setinggi pohon kelapa tengah berbaris.
( cengkram.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar